Setelah flagship prosesor Helio X20, kini perusahaan besar Mediatek sepertinya berencana untuk proses manufaktur terbaru berteknologi 10-nanometer, yakni generasi terbaru bernama Helio X30. Chipset selanjutnya Mediatek, menggunakan inti sepuluh core Cortex-A35. Analis dari Tiongkok yang bernama Pan Jiutang membuat postingan pada akun Weibo-nya.
Selain itu, Helio X30 bisa mendukung RAM hingga 8GB serta dilengkapi dengan GPU PowerVR. Pan Jiutang juga menunjukan Helio X30 berada di benchmark skor AnTuTu teratas dengan skor 160rb poin, mengalahkan Snapdagon 820.
Rencananya Mediatek Helio X30 menjadi chipset andalannya untuk tahun 2017. Belum ada rincian perangkat apa yang akan menggunakan chipset Helio X30. Namun, analis mengungkapkan bahwa hingga saat ini perusahaan bertujuan untuk mengoptimalkan konsumsi daya.
ConversionConversion EmoticonEmoticon